Perdana, Ole Romenij Latihan Bersama Timnas Indonesia

oleh
oleh
Ole Romeniij saat menjalani latihan perdana bersama Timnas Indonesia. Foto : PSSI

KALSELMAJU.COM, SYDNEY – Ole Romenij untuk pertama kalinya latihan bersama Tim Nasional (Timnas) Sepakbola Indonesia. Ia baru saja menjadi warga negara Indonesia (WNI) atau tepatnya 8 Februari 2025 lalu.

Pasca menjadi WNI, Ole Romenij penyerang Oxford United itu kini bisa membela Timnas Indonesia. Pada Senin (17/3/2025) ia mengikuti latihan kebugaran bersama para pemain timnas lainnya di Fit Collective, fasilitas gym di penginapan.

Sebelum menuju Sydney, Ole Romenij perkuat Oxford United pada pertandingan Divisi Championship melawan Watford yang berlangsung pada Sabtu (15/3) malam. Pemain yang berasal dari Medan ini merumput selama 68 menit sebelum berganti dengan Goodrham. Pada laga tersebut, Oxford United berhasil meraih kemenangan tipis dengan skor 1-0.

Ujung tombak Timnas yang mengembang harapan menjadi senjata baru saat Indonesia menghadapi tuan rumah Australia. Pada laga lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/3). Dalam lima pertandingan Oxford United, Ole Romenij selalu turun ke lapangan.

Baik sebagai starter maupun pemain pengganti. Bahkan ia mencetak gol pertamanya saat melawan Coventry City, 1 Maret lalu, meskipun saat itu Oxford United harus kalah, 2-3.

Ole Romenij Striker Utama?

Dengan menit bermain yang tinggi, Ole kemungkinan menjadi pilihan utama pelatih Patrick Kluivert untuk menjebol gawang Socceroos. Dalam wawancara dengan ESPN Belanda, pekan lalu, Ole Romenij mengaku tidak sabar menjalani debut Timnas Indonesia. Penyerang 24 tahun itu mengaku ingin menjadi ‘pemain penting’ di Timnas Indonesia.

“Melawan Australia adalah pertandingan pertama periode internasional mendatang. Saya sangat menantikannya. Saya ingin menjadi pemain penting bagi tim, negara, dan bisa memberikan yang terbaik melalui sepak bola. Tetapi siapa yang masuk susunan pemain, itu bukan keputusan saya. Yang terpenting, saya sudah hadir dan dan saya tidak sabar bermain untuk Indonesia,” ujar Ole Romenij.

Prediksi Line Up Timnas Indonesia vs Australia

Bermodal ketenangan dan pengalaman. Di bawah mistar gawang, Maarten Paes kemungkinan besar masih menjadi pilihan utama. Kemudian lini belakang yang menjadi titik krusial prediksinya akan mengandalkan 4 pemain naturalisasi.

Nama-nama seperti Jay Idzes, Mees Hilgers, Kevin Diks dan Calvin Verdonk, bakal menjaga tembok pertahanan Skuad Garuda. Lini Tengah yang memerlukan kreatifitas dan ketenganan kemungkinan akan mengandalkan duo Thom Haye dan Joey Pelupessi. Keduanya berperan mengatur tempo dan mengalirkan bola dari belakang ke depan.

Kemudian, lini pengatur serangan kemungkinan menjadi jatah trio Dean James, Marselino, dan Eliano Reijnders. Ketiga pemain ini akan memberikan variasi serangan yang berbeda, dengan umpan-silang dan penetrasi. Di lini serang, kemungkinan pelatih Patrick akan mengandalkan penyerang yang baru bergabung, Ole Romenij.

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia:

Maarten Paes (K), Verdonk, Jay Idzes, Mees Hilgers, Kevin Diks (B), Thom Haye, Joey, Dean James, Marselino, Eliano (T), Ole Romeny (P)

Visited 1 times, 1 visit(s) today