Akhirnya, Tumpukan Sampah di Jalan Pusara Pelaihari Dibersihkan

oleh
oleh
Akhirnya
Tumpukan sampah yang berserakan selama hampir satu bulan di Jalan Pusara RT.03, Pelaihari, akhirnya dibersihkan pada Rabu (26/03). (Foto: Ilmi/ kalselmaju.com)

KALSELMAJU.COM, PELAIHARI – Tumpukan sampah yang berserakan selama hampir satu bulan di Jalan Pusara RT.03, Pelaihari, akhirnya dibersihkan pada Rabu (26/03).

Aksi bersih-bersih ini terlaksana bersama tim gabungan dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar), Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH), serta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Tanah Laut.

Kepala Bidang Penegakan Perundang-undangan Daerah Satpol PP Kabupaten Tanah Laut, Masaninor, S.Sos., menjelaskan bahwa giat pembersihan ini karena lokasi tersebut menjadi tempat tidak semestinya sebagai tempat pembuangan sampah liar.

“Kami dari Satpol PP dan Damkar bersama rekan-rekan DPRKPLH melaksanakan kegiatan ini karena ada masyarakat yang membuang sampah sembarangan. Kami mengimbau kepada seluruh warga agar membuang sampah pada tempat yang telah tersedia, yaitu di TPS-TPS yang tersedia,”ujarnya.

Warga sekitar menyambut baik pembersihan ini dan merasa lega dengan kondisi jalan yang kini lebih bersih dan nyaman.

Pemerintah daerah berharap keberhasilan pembersihan ini menjadi momentum bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan.

“Kami mengajak warga untuk lebih disiplin dalam membuang sampah di tempat yang telah tersedia, demi menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman,”tambah Masaninor.

Sebagai langkah preventif, pihak terkait menegaskan akan terus melakukan pengawasan dan penindakan agar kejadian serupa tidak terulang. Dengan kerja sama yang baik antara warga dan pemerintah, kebersihan di Kabupaten Tanah Laut dapat terus terjaga.

Visited 1 times, 1 visit(s) today