Tiga Figur Dapatkan Rekomendasi PPP Maju Pilkada, Termasuk Syaifullah Tamliha

oleh
oleh
Penyerahan Rekomendasi Menjadi Calon Bupati Banjar oleh Plt Ketua Umum PPP H. Muhammad Mardiono. (Foto: ist)

KALSELMAJU.COM, MARTAPURA – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sudah mengeluarkan rekomendasi tiga figur calon kepala daerah se Kalimantan Selatan.

Beredar salah satu foto Syaifullah Tamliha dengan (Plt) ketua umum PPP Muhammad Mardiono, keduanya berfoto saat serah terima berkas rekomendasi untuk maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Banjar.

Rekomendasi ini menjadi langkah bagi para calon hingga mendapat surat keputusan (SK) PPP selanjutnya dengan siapa berduet pada Pilkada 27 November mendatang.

Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Kalsel, Arief Rahman Hakim membenarkan ada tiga figur ini sudah mendapat rekomendasi dari PPP.

“Untuk Syaifullah Tamliha di Kabupaten Banjar, Abdul Hadi di Balangan dan Bahrul Ilmi di Barito Kuala (Batola),” ujarnya, Kamis (11/7/2024).

Arif mengakui PPP tidak ingin kehilangan momen pada Pilkada 2024, maka itu pihaknya lebih mengutamakan internal partai lebih dahulu.

Diketahui, kursi Partai belambang Kakbah Kabupaten Banjar mengantongi 5, Balangan 6 kursi, Batola 6 kursi parlemen.

Selain itu, Aditya Mufti Ariffin sebagai incumbent  sudah mendapatkan SK PPP lebih dulu, berduet dengan Habib Said Abdullah Alkaf. Maju sebagai calon Walikota Banjarbaru.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *