KALSELMAJU.COM, BANJARBARU – Bakal Calon Walikota Banjarmasin H. Mukhyar menyambangi Kantor Sekretariat DPW Nasdem Kalsel, Selasa (7/5).
Kedatangannya tak lain untuk melamar partai besutan Surya Paloh untuk mengusungnya pada Pemilihan Serentak 2024.
Kader PKS itu mendaftar sebagai Calon Walikota Banjarmasin.
“Kami hari ini menyerahkan berkas penjaringan bakal calon walikota Banjarmasin. Saya harap bisa dipertimbangkan,” ujarnya, Selasa (7/5/2024).
Muhyar menyebutkan, kursi PKS di DPRD Banjarmasin pada Pemilu 2024 memperoleh tujuh kursi, sehingga dalam pencalonan nanti Minimal ia harus menpunyai sembilan kursi legislatif.
“Saat ini Nasdem ada 2 kursi, artinya kalau ditambah sudah bisa mengusung. Namun saya juga mendaftar penjaringan ke parpol lain karena kami wajib berkomunikasi,” ujar mantan birokrat Pemko Banjarmasin tersebut.
Selain Mukhyar, juga mendaftar Ketua DPD Nasdem Kota Banjarmasin Winardi Sethiono, ia menyampaikan berkas lamaran penjaringan untuk ikut berlaga pada pemilihan Calon Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin.
Selanjutnya ada atlit catur perempuan Norasya Verdiana datang ke DPW Nasdem Kalsel. Pecatur Kalsel peraih gelar Master Fide ini, menyerahkan berkas lamaran untuk mengikuti penjaringan sebagai Calon Wakil Walikota Banjarmasin pada Pemilihan Serentak 2024.