Wakil Bupati Tanah Laut Tetap Aktif Berolahraga di Bulan Ramadan

oleh
oleh
Wakil
Wakil Bupati Tanah Laut Tetap Aktif Berolahraga di Bulan Ramadan. (Foto: Ilmi/ kalselmaju.com)

KALSELMAJU.COM, PELAIHARI – Meski sibuk, Wakil Bupati Tanah Laut, H. Muhammad Zazuli tetap meluangkan waktu untuk berolahraga guna menjaga kebugaran tubuh. Wabup Zazuli tetap konsisten melakukan latihan fitnes agar tetap sehat dan bugar.

Pada Kamis (28/3), Wabup Zazuli terlihat berlatih di Fitness KONI yang berlokasi di GOR Jl. Karang Taruna, Kecamatan Pelaihari. Ia memilih fitnes karena efektif untuk membakar kalori dan meningkatkan kebugaran tubuh.

“Alhamdulillah, dengan rutin berolahraga badan terasa lebih sehat dan nyaman,” ujar Wabup Zazuli.

Dalam sesi latihan tersebut, Wakil Bupati Zazuli didampingi oleh instruktur dari Perkumpulan Binaraga dan Fitnes Indonesia (PBFI) Pengcab Tanah Laut, Wayis Alqarni. Sang pelatih menjelaskan bahwa program latihan mulai dengan pemanasan menggunakan treadmill selama lima menit. Kemudian berlanjut dengan latihan khusus untuk melatih bagian punggung dan bahu.

“Ya, Pak Wabup saya ajarkan latihan di bagian punggung dan bahu. Ditambah pemanasan awal dengan menggunakan treadmill selama lima menitan,” jelas Wayis Alqarni.

Wabup Zazuli pun membagikan pengalamannya setelah mengikuti beberapa sesi latihan fitnes. Dalam tiga kali latihan, ia sudah merasakan manfaatnya dengan penurunan berat badan hampir 1,5 kg serta tidur yang lebih nyenyak.

Menurutnya, olahraga bukan hanya sekadar aktivitas sampingan. Tetapi merupakan kebutuhan utama untuk menjaga kesehatan tubuh, terutama bagi mereka yang memiliki rutinitas pekerjaan yang padat.

Dengan komitmen dan konsistensinya dalam berolahraga, Wabup Zazuli berharap dapat menginspirasi masyarakat. Agar tetap aktif bergerak meskipun sedang berpuasa di bulan Ramadan.

Visited 1 times, 1 visit(s) today