Kalsel Diguncang Gempa Bumi, BPBD: Belum Terima Laporan Dampak Kerusakan

oleh
Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

KALSELMAJU.COM, BANJARBARU – Kalimantan Selatan diguncang gempa bumi, hingga saat ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) masih belum ada menerima laporan terkait dampak kerusakan.

Gempa bumi itu terjadi pada pukul 09.22 Wita Rabu (13/2/2024). Kepala BPBD Kalsel Raden Suria Fadliansyah mengatakan, peristiwa gempa yang terjadi masuk kategori dangkal dibawah 50 Kilometer.

Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

“Jadi getaran terjadi di sebagian wilayah, yaitu di Tapin, Batola dan Kabupaten Banjar serta sebagian Kota Banjarmasin,” ujarnya pada siaran pers BPBD.

Suria menyebutkan dari datanya, gempa terjadi sekitar tujuh detik itu di lokasi bencana gempa, tidak terdapat bangunan yang roboh atau membahayakan.

“Kami mengingatkan agar masyarakat tetap tenang dan jangan mudah terpengaruh pada informasi informasi yang kurang validvalid,” ujarnya.

Dari hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo 4,7.

Episenter gempabumi terletak pada koordinat 3,19° LS ; 115,12° BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 19 Km arah Timur Laut Banjar, Kalimantan Selatan pada kedalaman 10 km.

Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *