Jemaah Haul Guru Sekumpul Dari Luar Kalsel Tiba di Pelabuhan Trisakti, Diantar Hingga ke Penginapan

oleh
oleh
Sejumlah jemaah Haul ke 20 Guru Sekumpul dari luar Kalsel tiba di pelabuhan Trisakti Banjarmasin, Kamis (02/01). (Foto: Sairi/ kalselmaju.com)
Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

KALSELMAJU.COM, BANJARMASIN – Sejumlah jemaah yang berasal dari luar daerah Kalimantan Selatan (Kalsel) datang menghadiri Haul ke-20 KH Muhammad Zaini bin H Abdul Ghani, atau yang lebih dikenal sebagai Guru Sekumpul.

Jemaah tersebut menggunakan jalur laut dan tiba di Pelabuhan Trisakti, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Telaga Biru, Kecamatan Banjarmasin Barat, Kamis (02/01). Disana terdapat Posko Relawan Sekumpul Zona 8.

Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

Posko yang dikelola oleh sekitar 65 relawan ini mulai aktif sejak Selasa, 24 Desember 2024, dan akan beroperasi hingga acara haul selesai.

Koordinator Lapangan Posko Zona 8, Huda mengatakan bahwa, para jamaah yang datang berasal dari berbagai daerah seperti Riau, Aceh, Medan, Jakarta, NTB, Manado, Madura, Bandung, Jogja, Bali, dan pulau Jawa.

Posko ini tidak hanya menyambut mereka, tetapi juga memastikan jamaah mendapatkan penginapan gratis yang telah dikoordinasikan sebelumnya.

“Kami memastikan tidak ada jamaah yang terlantar. Sebagian langsung kami antar ke penginapan, sedangkan yang ingin ziarah ke tempat lain terlebih dahulu juga kami fasilitasi,” ujarnya.

Saat ini, pihak Posko Relawan Sekumpul Zona 8 masih menunggu kedatangan sekitar 200 jamaah yang sedang dalam perjalanan menggunakan kapal laut dari Tembilahan, Riau.

“Kami siap menyambut lebih banyak jamaah, meskipun jumlahnya melebihi yang sudah konfirmasi. Semoga pelaksanaan haul tahun ini berjalan lancar seperti tahun-tahun sebelumnya,” pungkasnya.

Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *