Golkar Siapkan Empat Figur Untuk Pemilihan Bupati Banjar 2024

oleh
Sekretaris DPD Golkar Banjar Chairil Anwar (Foto: Andra)
Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

KALSELMAJU.COM, BANJARBARU – DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Banjar menyiapkan empat nama untuk menjadi salah satu kandidat yang bakal maju di Kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Empat nama yang sudah mendapat lampu hijau yakni :

Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

Ketua DPD Partai Golkar Banjar Haji Rusli.

Anggota DPR RI terpilih dari Golkar Kalsel Sandi Fitrian Noor.

Direktur RSUD Ulin Banjarmasin Diauddin, dan Kepala Dinas PUPR Kalsel Ahmad Solhan.

“Keempatnya sudah mengantongi surat penugasan oleh Dewan Pengurus Pusat (DPP) dan sedang tahap survey,” ungkap Sekretaris DPD Partai Golkar Banjar Chairil Anwar, Selasa (30/4/2024) siang.

Chairil menambahkan, bakal kandidat hanya akan menunggu hasil survei internal untuk pengusungan paslon, tanpa melalui mekanisme penjaringan.

“Verifikasi dan mekanismenya nanti mengacu pada survei dukungan masyarakat, itu intinya. Kita juga menunggu hasilnya,” ucapnya.

Untuk pengusungan bakal kandidat kepala daerah, DPD Golkar Kabupaten Banjar tidak menutup ruang Koalisi bagi Partai politik manapun.

“Sampai saat ini sudah ada beberapa partai yang melakukan pendekatan namun kita belum bisa memutuskan karena harus lebih dulu menyinkronkan dalam internal terkait siapa calonnya,” pungkasnya.

Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *