BPAM Banjarbakula Siapkan Air Bersih ke Wilayah Terdampak Selama Perbaikan Pipa

oleh
oleh
Truk air besih 5000 liter BPAM Banjarbakula yang akan digunakan menyuplai air bersih. (FOTO: Andra)
Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

KALSELMAJU.COM, BANJARBARU – Balai Pengelola Air Minum (BPAM) Banjarbakula mengalami kebocoran di area Sungai Landas Desa Mandikapau Kabupaten Banjar.

BPAM Banjarbakula selaku penyuplai pelanggan air baku dan air curah pada PTAM Intan Banjar, PTAM Bandarmasih, dan PTAM Berkah Banua, memohon maaf ketidaknyamanannya atas kondisi tersebut.
Maka dari itu BPAM Banjarbakula mengumumkan sehubungan terjadinya kebocoran pipa transmisi air baku, pihaknya menyiapkan air bersih bagi warga terdampak selama proses perbaikan
“Untuk masyarakat yang mengalami penuruann air bersih maupun sudah terdampak agar menghubungi Anto BPAM 082149022272 untuk permintaan air bersih,” ujar Kepala BPAM Banjarbakula, Muhammad Berty Nakir kepada Kalselmaju.com, Senin (8/4/2024) sore.
Ia menyebut pihaknya juga bekerjasama dengan PTAM Intan Banjar, Damkar Kalsel BPBD Kalsel, Satpol PP dan Balai Prasarana Permukiman Wilayah Kalsel untuk mengatasi permintaan air.
“Saat ini kami sedang memperbaiki pipa bocor tersebut dan akan semaksimal mungkin sesuai kondisi terkini di lapangan dan kemampuan tim teknis pelaksana,” pungkasnya.

Latest Post
{"ticker_effect":"slide-v","autoplay":"true","speed":3000,"font_style":"normal"}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *