KALSELMAJU.COM, BANJARMASIN – Wisata susur sungai di kawasan Patung Bekantan, Banjarmasin, kembali menjadi magnet bagi masyarakat untuk menghabiskan malam pergantian tahun 2026.
Menawarkan sensasi menikmati wajah kota dari jalur air, aktivitas ini ramai jadi pilihan wisatawan lokal maupun luar daerah. Ini sebagai alternatif perayaan tahun baru yang berbeda.
Pengurus Koperasi Maju Karya Bersama, Eva Mahyani, mencatat jumlah pengunjung mengalami peningkatan dari hari biasa maupun akhir pekan. Peningkatannya hingga 30 persen.
“Setiap momen hari besar atau libur panjang, pengunjung di Patung Bekantan memang selalu meningkat. Karena ini sudah menjadi ikon Banjarmasin,” ujar Eva, Rabu (31/12/2025) malam.
Meski ada terjadi sedikit penurunan jumlah pengunjung di bandingkan tahun sebelumnya.
Namun sejak sore hari, ujarnya antrean wisatawan sudah memadati sejumlah dermaga keberangkatan.
Pengunjung datang bersama keluarga dan kerabat untuk menikmati suasana akhir tahun, baik warga Banjarmasin maupun wisatawan dari luar daerah.
Untuk rute susur sungai ini mulai dari kawasan Patung Bekantan menuju Kampung Hijau. Wisata ini menyusuri aliran Sungai Martapura yang penuh gemerlap cahaya lampu kota.
Dengan tarif hanya Rp10.000 per orang, wisata ini ramah di kantong dan semua kalangan dapat menikmatinya.
“Rutenya dari Patung Bekantan ke Kampung Hijau. Biayanya juga murah, jadi banyak yang tertarik,” tambah Eva.
Sementara itu salah satu pengunjung, Mildan, warga asal Samarinda, mengaku memilih wisata susur sungai. Karena keunikannya yang tidak ia temui di daerah asalnya.
Untuk itu kata dia Banjarmasin yang dikenal sebagai Kota Seribu Sungai memberikan pengalaman berbeda. Ini dalam merayakan tahun baru bagi dia dan keluarganya.
“Ini pengalaman baru. Di Samarinda tidak ada wisata susur sungai seperti ini. Jadi kami ingin merayakan tahun baru dengan cara yang berbeda sambil menikmati pemandangan,” kata Mildan.
Ia menambahkan dengan suasana sungai yang semarak, harga terjangkau, dan nuansa khas kota air. Wisata susur sungai di Patung Bekantan menjadi pilihan favorit dalam menyambut tahun baru. (MAKIN TAHU INDONESIA)





